Breaking News
light_mode
Beranda » Nasional » Titiek Soeharto Dorong Modernisasi Pertanian dan Akses Pasar untuk Petani

Titiek Soeharto Dorong Modernisasi Pertanian dan Akses Pasar untuk Petani

  • account_circle Abdillah
  • calendar_month Sel, 8 Jul 2025
Ketua Komisi IV DPR RI Siti Hediati Hariyadi. Dok.Ist

INOVASINEWS.NET – Politisi senior dari Fraksi Gerindra, Siti Hediati Hariyadi atau yang dikenal dengan nama Titiek Soeharto, menyoroti kondisi pelik dunia pertanian Indonesia. Ia menyebut bahwa hingga kini petani masih menjadi pihak yang paling dirugikan karena rantai pasok yang panjang dan tak efisien.

“Harga di tingkat petani itu rendah, tapi sampai ke tangan konsumen bisa melonjak jauh. Ini yang salah, dan harus kita ubah,” ujarnya saat memimpin Rapat Kerja Komisi IV DPR RI bersama Kementerian Pertanian di DPR, Senayan, Jakarta (7/7/2025).

Menurut Titiek, Indonesia butuh strategi yang lebih fokus dan efisien untuk membenahi sektor pertanian. Ia menyebut bahwa pembangunan pertanian tidak boleh melulu soal beras dan jagung saja, tapi juga harus menyasar komoditas seperti sayur-mayur, buah-buahan, daging, hingga kelapa sawit dan karet.

“Kita harus dorong petani bisa punya akses pasar, teknologi, dan kemitraan. Jangan sampai petani jalan sendiri tanpa dukungan,” tambahnya.

Titiek juga menyoroti rencana anggaran Kementerian Pertanian 2026 yang mencapai Rp13,7 triliun. Ia menekankan pentingnya efisiensi dan pengawasan yang kuat. “Anggaran harus bisa menghasilkan dampak nyata, bukan hanya terserap tapi tidak terasa manfaatnya.”

Di akhir, ia menekankan pentingnya modernisasi, regenerasi petani muda, serta sistem pertanian yang tangguh menghadapi krisis global. “Kita ingin petani sejahtera, pangan stabil, dan Indonesia bisa mandiri. Itu tujuan akhirnya,” pungkasnya.

  • Penulis: Abdillah
expand_less